
Pendidikan mahasiswa keperawatan membutuhkan keseimbangan teori keperawatan dan praktek. Praktik keperawatan dapat dilakukan di laboratorium dan juga di rumah sakit. Mahasiswa mulai pengalaman mereka melakukan keterampilan keperawatan dengan berlatih di laboratorium. Hal ini akan meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam mencapai kompetensi dalam praktek keperawatan. Proses belajar di laboratorium yang perlu ditingkatkan dengan mengembangkan berbagai metode pembelajaran tertentu seperti metode simulasi keperawatan. Pembelajaran juga perlu media dan infrastruktur yang mendukung, seperti buku keterampilan keperawatan untuk membimbing siswa ketika menerapkan keterampilan keperawatan dan video tutorial untuk menunjukkan kepada mahasiswa bagaimana melakukan keterampilan keperawatan yang tepat intervensi.
Mencermati hal tersebut maka perlu dikembangkan metode, media dan infrastruktur yang mendukung pembelajaran laboratorium. Dosen dan pembimbing klinik perlu mempunyai ketrampilan dalam mengembangkan metode dan media pembelajaran skill laboratorium agar mahasiswa dapat mencapai kompetensi yang diharapkan. Berbekal ilmu yang dimiliki dalam pelatihan pembelajaran klinik di Ngee Ann Polytecnic Singapore, lima orang dosen prodi Ners Universitas Muhammadiyah Semarang membagi ilmu tentang pembelajaran di laboratorium dalam kegiatan workshop berjudul “Developing Of Nursing Laboratory Teaching And Learning”. Kegiatan workshop di laksanakan pada tanggal 14 Oktober 2014, diikuti oleh dosen-dosen prodi keperawatan, kebidanan dan kesehatan serta perceptor klinik di wilayah kota Semarang berjumlah 35 orang.
Kegiatan workshop ini bertujuan meningkatkan kemampuan dosen dan perceptor klinik dalam mengembangkan metode pembelajaran dan media yang sesuai dalam kegiatan pembelajaran praktik klinik di laboratorium. Kegiatan meliputi pembelajaran di kelas, pembelajaran di laboratorium keperawatan dan laboratorium komputer. Pada kesempatan ini dosen prodi Ners Universitas Muhammadiyah Semarang membagi ilmu tentang cara membuat modul praktikum, cara membuat video pembelajaran praktek klinik dan metode pembelajaran simulasi berbasis skenario dengan human probandus. Semua peserta antusias mengikuti kegiatan workshop pada semua session.